Welcome

Minggu, 22 Maret 2009

Tips for being a good girlfriend/boyfriend

1. Jadikan pasangan anda sebagai sahabat... Karena seorang sahabat akan saling mendukung, sabar, baik hati, dan memahami kekurangannya.

2.Perlakukan pasangan dengan hormat selayaknya sahabat anda, dan apabila ada perkataan kasar dari pasangan anda, anda bisa membalasnya dengan tersenyum manis sambil menyatakan apa yang dikatakan pasangan anda benar. Maksudnya disini adalah agar pasangan anda menjadi mengerti dan tidak terus terbawa emosi.

3.Lupakan saja!! Maksudnya apabila pasangan anda berbuat salah jangan pedulikan kesalahannya, maafkan dan terus mencintainya.

4.Jangan pikirkan apa yang tidak ia perlakukan, tetapi pikirkan apa yang sudah ia berikan kepada anda.

5.Ceritakan pengalaman yang manis saja. Seperti kita tidak usah menceritakan bahwa anda adalah seorang kriminal dulunya, sebab anda sudah berubah sekarang.

6.Yang paling terpenting adalah jangan sekalipun anda memberikan ultimatum atau paksaan. Semua orang benci diberi ancaman begitu juga pasangan anda. Ancaman hanya akan merusak kebahagiaan. Katakan ultimatum dengan tanpa ancaman, dengan halus, dan jujur pada diri sendiri agar ia tau apa yang kita inginkan, walau kita tau ia tidak senang.

7.Ingat pasangan anda tidak dapat membaca pikiran anda, berterus terang adalah langkah yang terbaik, dan hindari bahwa apa yang kita inginkan harus selalu terpenuhi dari pasangan anda.

Tidak ada komentar: